Cara Menghindari Sanbox Dan Deindex Google

Salam bloger semua, semoga hari ini tetap semangat untuk mengetikan kata demi kata di blog kita semua, ada hal yang perlu kita ketahui ketika masuk di dunia bloger atau internet marketing, salah satunya adalah Sanbox dan deindex google. Wah ini sepertinya hal yang sangat menakutkan bagi seorang bloger ketika bertemu dengan masalah yang begini, kenapa ? karena akan berhadapan dengan mbah Google yang notabane nya raja mesin pencari di dunia, hampa rasanya jika blog kita sudah tidak ada lagi di database nya mbah google.


Apa itu sanbox dan apa itu deindex, mari kita kupas sedikit di dalam postingan kali ini ya.
Sandbox iniadalah istilah untuk sistem SERP mbah google dimana sebuah blog akan di amankan oleh sistem algoritma nya google sehingga semua index yang berkaitan dengan blog tersebut akan hilang dari database mesin pencari google namun sifatnya sementara, biasanya untuk di jadikan peringatan bagi pemilik blog karena telah melanggar TOS google. Dalam kondisi ini isnyaAllah blog masih bisa di selamatkan.

Sedangkan untuk istilah Deindex ini kondisi nya sama, blog dan semua yang ada di dalam blog tersebut sudah di delet dari database mesin pencari google untuk selamanya, maka sudah tidak ada lagi kesempatan bagi pemilik blog untuk mengajukan perbandingan, biasanya karena blog kita telah melakukan pelanggaran yang sangat fatal. Oleh karenanya berhati hatilah kita dalam mengelola blog atau website kita jangan sampai mengalami hal sperti ini. Untuk itu dalam postingan kali ini saya mencoba membuat tips Cara Menghindari Sanbox Dan Deindex Google

Berikut ini hal hal yang biasanya bisa menyebabkan blog kita mengalami masalah di atas, 

1. Karena Aktivitas Backlink yang berlebihan pada Domain dengan usia domain yang masih muda atau dibawah 6 bulan. Apakah ada batasan jumlah backlink yang aman dalam sehari ? Sebenarnya tidak ada teori yang jelas mengenai hal ini. Kalau backlink dilakukan secara manual dan sendiri tidak jadi masalah, karena ada kemampuan terbatas dari seseorang untuk melakukan backlink dalam sehari. Yang jadi masalah adalah jika backlink dilakukan menggunakan BOT atau Automatic Software SEO, seperti Nohand Seo, GSA SER, Scrapebox, SeNuke dll, dan tidak dilakukan filtering PageRank sumber backlink, sehingga dalam sehari bisa didapat ratusan bahkan ribuan backlink setiap hari.

2. Bisa juga karena Backlink berasal dari website Porno, Judi, Viagra, Bajakan
Website Porno, Judi, Viagra, Bajakan adalah website-website yang di blacklist oleh Google, jadi jangan digunakan sebagai sumber backlink.

3. Atau karena Konten website berasal dari 100% Copy Paste. Artinya, tidak ada perubahan sedikitpun dari sumbernya termasuk gambar/image.

Untuk itu apabila blog atau website telah mengalami Sandbox atau Deindex Google , maka solusinya adalah :

1. Cobalah hentikan sementara aktifitas Backlink selama 2-3 bulan ke depan

Pada masa penghentian ini, lakukan update konten artikel yang bukan 100% copy paste, usahakan konten original. Dan usahakan setiap hari ada konten baru.

2. Setelah 2-3 bulan, lanjutkan Backlink dengan menggunakan Shorter URL

Shorter URL misalnya menggunakan layanan dari Goo.gl. Lakukan filtering PR sumber backlink. Gunakan sumber backlink dengan PR diatas 0.

3.  Sebarkan URL posting/artikel website, terutama yang baru, ke Google Plus

Demikian sharing saya pada hari ini, semoga ini dapat menjadi perhatian bagi pemain blog yang mungkin belum tau tentang sanbox dan deindex google, karena akan sangat di sayangkan jika hal ini sampai terjadi pada blog teman teman semua.

#30DWC Hari Ke 14

Terimakasih

Sign up here with your email address to receive updates from this blog in your inbox.

0 Response to "Cara Menghindari Sanbox Dan Deindex Google"

Post a Comment