Belajar Mengendalikan Kekuatan Fikiran

Semangat pagi teman - teman, saya akan melanjutkan menulis lagi untuk #30DWC hari ke 4, Insya Allah bisa sampai hari ke 30 dan tentunya bisa menjadi dasar saya untuk terus berkarya menulis lewat blog. Baiklah teman, saya akan membahas tentang kekuatan pikiran, setelah kita membuat dreambook dan menjadikan sebuah rule atau gol dalam hidup kita, maka langkah selanjutnya kita mengarahkan polapikir kita kepada impian kita. Ada pepatah mengatakan anda adalah apa yang anda pikirkan, artinya jika kita berfikir mampu, bisa, maka anda akan bisa. Maka hati hatilah dengan kekuatan pikiran anda sendiri, jangan sampai pikiran anda salah dalam memfikirkan masa depan anda sendiri.


Didalam perjalanan setiap orang pasti adakalanya kita dalam kondisi terjatuh, atau sedang down, banyak hambatan, sehingga terkadang muncul rasa frustasi atau putus harapan. Nah dalam kondisi sperti inilah kita harus bisa mengendalikan emosi dan pikiran kita, saat saat dimana kita sedang down kekuatan pikiran sangat di butuhkan untuk bangkit kembali, jangan sampai kita berfikir bahwa hidup ini sudah berakhir dan semua sudah selesai. Tetaplaj semangat dan berfikir positif sehingga semagat untuk bangkit bisa segera di raih, orang sukses dengan orang gagal hanya beda dalam cara berfikir, mulailah dari sekarang kendalikan fikiran anda untuk mencapai puncak kesuksesan dalam hidup anda.

Ingat teman, bahwa didunia ini tidak ada yang tidak mungkin, semua pasti bisa di raih asal kita mau berfikir positif, kita lah yang menentukan arah hidup kita, dan kita juga yang akan merubah jalan hidup kita, jadi jangan sia sia kan waktu muda kita, mari mulailah dari berfikir yang positif dan berusaha semaksimal mungkin.

Sign up here with your email address to receive updates from this blog in your inbox.

0 Response to "Belajar Mengendalikan Kekuatan Fikiran"

Post a Comment